WhatsApp

Tali Lanyard Motif, Ini Cara Cetak Beserta Pilihan Vendornya!

Naruto Uzumaki
Naruto Uzumaki
  • Mar 01, 2025
  • Artikel
blog thumbnail one


Persaingan di dunia usaha makin keras. Kita harus pandai-pandai tampil beda dengan lain. Tentu beda yang dimaksud disini adalah lebih terlihat dan mencolok dengan bisnis-bisnis serupa yang dimiliki oleh orang lain.

Lanyard id card merupakan salah satu cara agar bisnis kita terlihat beda tersebut. Kita buat supaya karyawan di perusahaan memakai id card dengan lanyard motif custom. Jadi semua karyawan perusahaan ketika melayani klien harus memakai identitas yang jelas. Tidak hanya cukup sampai disitu saja, id card tersebut perlu digantung dengan tali lanyard motif. 

Bikin Sendiri Tali Lanyard Motif Di Percetakan

Untuk memungkinkan pegawai memakai id card dengan tali lanyard motif, maka perusahaan perlu cetak sendiri di vendor lanyard. Vendor kalung id card seperti apa yang harus kita pilih? Tentu saja vendor yang membuka jasa cetak lanyard custom desain sendiri. Jadi prosesnya untuk mendapatkan tali lanyard motif perusahaan ini, kita perlu membuat desainnya terlebih dahulu.

Tema desain lanyard bisa kita sesuaikan dengan logo perusahaan. Termasuk Pemilihan warna dan tulisan apa yang ingin di sematkan dalam desain lanyard motif tersebut. Ada banyak pilihan motif tali id card yang bisa kita pakai. Beberapa motif tali lanyard populer antara lain: motif floral, motif geometri, motif etnik dan motif karakter kartun. 

Tips Memilih Motif Tali Lanyard Dalam Membuat Desain

Motif tali lanyard mempengaruhi citra dari perusahaan. Seprofesional apapun perusahaan tersebut, kalau desain lanyard nya lawak, maka tingkat kepercayaan klient justru bisa turun. Oleh karena itu, kita perlu memilih motif tali lanyard yang akan memunculkan kesan profesional, kreatif, hangat atau aman di mata klien.

Untuk memunculkan kesan profesional misalnya, lanyard perusahaan bisa memakai motif geometri. Sedangkan untuk memunculkan kesan kreatif, motif tali lanyard floral bisa di pakai. Motif etnic bisa dipakai dalam desain tali lanyard untuk perusahaan yang ingin menonjolkan nilai-nilai budaya dalam perusahaanya.

Jika anda butuh inspirasi dalam mendesain tali lanyard motif, andabisa berkunjung ke rekanan kami sebuah vendor lanyard besar yang berpusat di bogor. Mau konsultasi desain dengan tim desainer dari sana juga bisa anda lakukan tersedia juga lanyard dengan 3 varian lebar tali.